You need to enable javaScript to run this app.

UPTD SMP NEGERI 2 LOBALAIN Lolos Tahap Pertama Lomba Kihajar STEM

  • Sabtu, 10 Agustus 2024
  • Administrator
  • 0 komentar
UPTD SMP NEGERI 2 LOBALAIN Lolos Tahap Pertama Lomba Kihajar STEM

 

Dua tim dari SMP Negeri 2 Lobalain berhasil lolos ke tahap kedua Lomba Kihajar STEM. Dari delapan tim yang mewakili sekolah ini, dua tim berhasil melaju ke tahap berikutnya dari total 292 tim yang lolos secara nasional.

Lomba Kihajar (Kita Harus Belajar) STEM (Sains, Teknologi, Engineering, dan Matematika) adalah kompetisi berbasis teknologi yang dirancang untuk mengasah keterampilan siswa dalam sains, teknologi, rekayasa, dan matematika, serta menumbuhkan kreativitas dan pemecahan masalah dalam konteks global. Lomba ini bertujuan untuk mendorong minat siswa dalam bidang STEM serta mempersiapkan mereka menghadapi tantangan di era digital.

Tim pertama terdiri dari Gilbert Naya dan Aurel, sementara tim kedua terdiri dari Keyla Gerald dan Trisna. Mereka dibimbing oleh Ibu Komang Ayu, guru pembimbing yang mengarahkan mereka dalam mempelajari materi seperti IPA, Fisika, Matematika, dan Komputer.

Lomba Kihajar STEM tahap pertama dilaksanakan pada 10 Agustus. Kedua tim mengerjakan soal di laboratorium komputer sekolah pada pukul 13.30. Pada 12 Agustus, tim yang berhasil diumumkan saat apel pagi dan mendapatkan apresiasi dari sekolah.

Penulis: Pivovarova Panjaitan

Tim Jurnalistik VIII-B

 

Bagikan artikel ini:

Beri Komentar

Maritje S. Thien, S.Pd.

- Kepala Sekolah -

Salam Sejahtera! Saya ucapkan Selamat Datang di Website resmi SMP Negeri 2 Lobalain.    Seraya memanjatkan puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha…

Berlangganan
Banner